Sabtu, 23 Mei 2020

Definisi Ilmu Politik

Definisi Ilmu Politik menurut para ahli


*   Roger F. Soltau
Ilmu politik adalah ilmu yang mempelajari negara, tujuan negara dan lembaga-lembaga yang melaksanakan tujuan-tujuan itu, hubungan antar negara dengan warga negaranya serta negara-negara lain.
  
*  Johann Kaspar Blutschilli.
Ilmu politik adalah ilmu yang peduli dengan negara yang berusaha untuk mengerti dan memahami negara dalam kondisinya, yang sungguh alami, dalam bentuk bermacam-macam atau pengumuman pembangunan.

*  Harold D. Lasswel dan Abraham Kaplan.
Ilmu politik sebagai salah satu dari ilmu kebijakan yang mempelajari perkembangan dan kekuasaan sebagai instrumen dari integritas, dan bahwa ilmu politik lebih peduli dengan kekuasaan secara umum, dengan segara bentuk yang kotor.

*  W.A. Robson.
Ilmu politik adalah ilmu yang mempelajari kekuasaan dalam masyarakat yaitu sifat hakiki, dalam proses-proses ruang lingkup dan hasil-hasil.

*  Ossip K. Fliectheim.
Ilmu politik adalah ilmu pengetahuan tentang kekuatan politik dan tujuan politik dalam interaksinya dan ketergantungannya.

*  Kogekar dikutip dari The Liang Gie   
Ilmu politik adalah suatu pelajaran tentang organisasi masyarakat dalam pengertian yang luas, termasuk seluruh organisasi-organisasi, keluarga , serikat pengusaha, dan negara, dengan referensi khusus pada satu aspek dari tingkah laku masyarakat, pengadaan kontrol dan kumpulan kepatuhan.   


Daftar pustaka.
Efriza, Ilmu Politik: Dari Ilmu Politik sampai Sistem Pemerintahan (Bandung, ALFABETA, 2013) 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Review Drama Korea

Stranger From The Hell - "Tempat Ini Adalah Neraka" Stranger From The Hell merupakan drama yang di adaptasi dari web...