Senin, 25 November 2019

Review Film

FROZEN 2 - Asal mula kekuatan magis Ratu Elsa-




Sejak awal penayangannya pada 22 november terlihat penonton semua usia sudah memenuhi kursi bioskop bahkan sebelum penayangan perdananya di mulai, hal tersebut memperlihatkan bagaimana antusiasnya penonton dengan film frozen 2. Namun, apakah film frozen 2 sesuai dengan espektasi penonton? Dan apakah film frozen 2 akan memboming seperti seri pertamanya? Ya, jadi kali ini MaSoul akan mereview frozen 2.

Sekuel dari frozen ini menceritakan bagaimana Elsa Ratu Arendelle yang baru berusaha mengungkap kebenaran mengenai dirinya dan kerajaan Arendelle setelah kematian orang tuanya, sejak menjadi ratu serta serta telah mampu mengontrol kekuatan yang dimilikinya tidak lantas membuat Elsa tenang. Kini dia harus mencari tahu kebenaran mengenai jati dirinya dan berasal darimana kekuatan yang ia dapatkan sejak kecil itu? Sejak awal film, flashback orang tua Anna dan Elsa saat masih kecil di tampilkan. MaSoul cukup senang karena dapat melihat moment kedua orang tua Anna dan Elsa lebih banyak dari seri pertamanya.

sejak Anna dan Elsa kecil, Raja dan Ratu Arendelle menceritakan sebuah kisah tentang mengenai hutan ajaib dan pulau Atohallan yang dan nantinya akan mengungkap jati diri Elsa. Ratu Elsa mulai nampak gelisah dan tidak tenang ketika terus mendengar suara yang hanya bisa di dengar olehnya dan suara itu seperti memanggilnya. Anna tahu kegelisahan yang di rasakan oleh kakaknya dan berniat membantunya. Ratu Elsa tidak lagi dapat menolak dan membiarkan Anna membantunya di temani Kristoff, Sven dan Olaf.

Alhasil mereka berjalan cukup jauh mengikuti asal suara itu, akhirnya mereka sampai di sebuah hutan berkabut yang mereka sadari bahwa hutan itu merupakan hutan ajaib yang pernah di kisahkan oleh orang tua Anna dan Elsa. Dari bagian ini petualangan menegangkan sekaligus indah di mulai. Disana mereka bertemu penduduk asli hutan ajaib dan pasukan Kerajaan Arendelle yang ikut terjebak di hutan hingga, lalu menemukan kumpulan elemen angin, api dan tanah (elemen air di temukan oleh Elsa saat menerjang ombak lautan). 

Saat mereka mulai berjalan terpisah, sesuatu tidak terduga mengejutkan Elsa dan Anna dimana dia menemukan kapal yang membawa orang tuanya saat masih kecil dan di sana mereka petunjuk akan jati diri Elsa.

MaSoul akan memberikan beberapa hal yang membuat frozen 2 sangat menarik. 

karakter mulai dewasa.
Yap, Elsa menjadi ratu dan Anna menjadi remaja. di tuntukkan dari bagaimana Elsa menantang dirinya untuk melawan ganasnya ombak lautan, begitupun dengan Anna dimana dia harus melawan rasa takutnya menyelamatkan kota Arendelle seorang diri. 
Pendewasaan karakter tidak hanya terlihat dari Kedua saudara tersebut, namun juga pada karakter lain seperti kristoff yang ingin memulai hubungan lebih serius dengan menikahi Anna dan Olaf yang ingin lebih dewasa dengan membantu Anna dan Elsa di setiap petualangannya.

Humor yang semakin lucu.
Karakter semakin dewasa tidak lantas membuat humor yang di munculkan menurun. Mungkin karakter pada Frozen 2 mulai dewasa tapi Hey! Film ini tetap lah kartun yang akan di tonton oleh anak-anak right?
Humor yang di tampilkan pada frozen 2 dapat di katakan lebih lucu dibandingkan seri pertamanya. Kalian tentu tahu karakter apa yang membuat kita terus tertawa selama menonton film ini? Yap, Olaf karakter polos yang terbuat dari salju ini memang sangat lucu sejak di seri pertamanya, namun pada sekuel kali ini Olaf justru semakin bersinar karena penampilannya yang semakin lucu, membuat siapa saja tertawa terutama anak-anak. Tapi tunggu Olaf bukan satu-satunya karakter yang membuat kita tertawa. Kristoff bahkan lebih lucu di bandingkan Olaf hahaha mengingatnya saja sudah membuat kita tertawa (bagi yang telah menonton). Sobat netizen bisa melihat penampilan kristof yang menunjukkan suara emasnya ketika bernyanyi, namun lucunya dia justru bernyanyi seperti musik vidio tahun 80an. 

Visual yang memukau
Visual frozen 2 kali ini sangat menjadi perhatian  MaSoul bandingkan pada seri pertamanya. Hal itu di tunjukkan dari keindahan kerajaan Arendelle yang semakin cantik sampai dengan Elsa yang menunjukkan kekuatan magisnya dengan begitu indah seperti sihir magic yang sangat memanjakan mata penonton. Pada kebanyakan kartun animasi Walt Disney lainnya seperti Lion King, Frozen 2 juga menampilkan hal serupa, visual yang sangat mendetail serta halus contoh kecilnya seperti saat adegan Elsa mencoba menerjang ombak lautan , kalian dapat melihat bagaimana ombak lautan tersebut terlihat seperti nyata dan tidak terlihat seperti sebuah animasi yang dibuat komputer. MaSoul secara pribadi sangat menyukai tampilan visual frozen 2 dan sangat memberi apresiasi pada tim yang membuat visual film ini dengan sangat rapi.

Soundtrack dengan harmonisasi indah.
Jika Frozen pertama lagu Let It Go sangat boming saat itu, maka pada sekuel keduanya lagu Into The Unknown akan menjadi lagu utama. meskipun tidak seboming seperti Let It Go, Into The Unknown justru memikat penonton dengan harmonisasi suara yang indah dan dapat membuatnya terngiang di kepala.

Terhitung film musikal ini memiliki 10 soundtrack yang di bawakan oleh seluruh karakter yakni All Is found, Some Things Never Change, Into The Unknown, When I Am Older, Reindeer(s) Are Better Than People (Count), Lost In The Woods, Show Yourself,The Next Right Thing, Into The Unknown, Panic! At the Disco (End Credit), All Is Found (End Credit), Lost In The Woods (End Credit). Semua karakter membawakan lagu mereka sesuai dengan suasana dan kondisi yang mereka alami. Meskipun saat bagian bernyanyi terlalu berdekatan satu dengan yang lainnya sehingga membuat penonton berpikiran bahwa durasi bernyanyi sangat panjang, namun musikalisasinya tetap dapat dinikmati.

Dari semua jalan cerita, visual serta soundtrack yang MaSoul tonton Frozen 2 mendapatkan skor 8,5/10. Frozen 2 tetap dapat dinikmati oleh berbagai usia, terutama anak-anak karena Frozen 2 adalah film animasi. Namun perlu di ingat untuk orang dewasa yang berniat untuk mengajak anak-anak menonton Frozen 2 harus siap menerima segala bentuk pertanyaan yang akan diajukan oleh mereka kepada anda, karena sekuel Frozen ini memiliki cerita yang kompleks serta sedikit rumit dan mungkin akan sulit dipahami oleh mereka. Selamat menonton..    


-Thanks for coming-
                                             

Senin, 21 Oktober 2019

Definisi Konstitusi.

Definisi Konstitusi menurut Para Ahli.




*  James Bryce.
Konstitusi sebagai suatu kerangka masyarakat politik (negara) yang terorganisir dengan dan melalui hukum. Dengan kata lain, hukum menetapkan adanya lembaga-lembaga permanen dengan fungsi yang telah diakui dan hak-haknya telah ditetapkan.

*  C.F. Strong. 
Konstitusi dapat pula dikatakan sebagai kumpulan prinsip-prinsip yang mengatur kekuasaan pemerintah, hak-hak yang diperintah (rakyat), dan hubungan diantara keduanya. konstitusi bisa berupa sebuah catatan tertulis dan bentuk dokumen yang bisa diubah atau diamandemen menurut kebutuhan dan perkembangan zaman atau konstitusi dapat pula berwujud sekumpulan hukum terpisah dan memiliki otoritas khusus sebagai konstitusi. Atau, bisa pula dasar-dasar konstitusi tersebut dietetapkan dalam satu atau dua UUD sedangkan selebihnya bergantung pada otoritas kekuatan adat-istiadat atau kebiasaan.

*  Ronato R. Pasimo.
Konstitusi dapat diartikan sebagai hukum dasar dari suatu negara yang berisi prinsip-prinsip sebuah pemerintahan dibentuk, pengaturan pembagian kekuasaan dan pedoman pengujian terhadap kekuasaan-kekuasaan tersebut.

*  Ellydar Chaidir.
Konstitusi adalah suatu dokumen yang dibuat oleh lembaga yang ditentukan, yang didalamnya memuat aturan-aturan, memaparkan rangka dan tugas pokok dari badan-badan pemerintahan suatu negara serta menentukan cara kerja dan hubungan antar lembaga-lembaga negara.

*  Corpus Juris Scundum.
Konstitusi adalah hukum yang asli yang oleh sistem pemerintahan telah dan diatur dan untuk badan-badan pemerintah harus melihat keseluruhan kekuasaan dan kewenangan mereka.

*  Dennis C. Mueller.
Konstitusi sebgai bentuk dari kontrak sosial seluruh masyarakat negara dan menegaskan bentuk negara itu sendiri.
suatu kontrak adalah suatu persetujuan antara dua atau lebih individu yang menyebutkan satu-satu tugas-tugas tertentu, kewajiban, hak, dari tiap individu, dan hukuman untuk menyetujui atau melanggar isi menyangkut kontrak.

* Inu Kencana Syafiie.
konstitusi merupakan hukum dasar untuk pedoman penyelenggaraan pemerintahan, terdiri dari UUD (Konstitusi tertulis) dan konvensi (Konstitusi tidak tertulis).

* Carl Schmitt.
Konstitusi merupakan keputusan atau konsensus bersama tentang sifat dan bentuk suatu kesatuan politik, yang disepakati oleh suatu bangsa.     


         
Daftar pustaka.

Efriza, Ilmu Politik: Dari Ilmu Politik sampai Sistem Pemerintahan (Bandung, ALFABETA, 2013). 

Kamis, 17 Oktober 2019

Review Drama Korea


Class Of  Lies - Mengungkap misteri pembunuhan di SMA Chunmyung-





Sobat netizen siapa di antara kalian yang jadi penikmat drama korea atau di singkat drakor? MaSoul akan berbagi salah satu list daftar drakor MaSoul nih terutama bagi yang menyukai drakor dengan genre dunia hukum dan sekolah.

Class Of Lies atau nama lainnya Mr. Temporary, dalam bahasa koreanya 마스터 기간제. Drama yang di sutradarai oleh sung yong Il menggaet aktor Yoon Kyung Sang sebagai pemeran utama pria dengan nama Ki Moo Hyuk serta pemeran wanitanya Geum Sae Rok atau Ha Soo Hyun dalam dramanya.

Drama berjumlah 16 episode ini menceritakan bagaimana seorang pengacara handal dan ambisius akan uang Ki Moo Hyuk di tugaskan untuk menyelesaikan kasus pembuhunan seorang siswi di SMA tersohor. Sayangnya dia ceroboh dan rencananya tidak berjalan dengan baik yang mana kala justru membuatnya kehilangan lesensi sebagai pengacara dan terpaksa berhenti dari pekerjaannya sebagai pengacara.




Belajar dari kejadian tersebut pengacara Ki Moo Hyuk mulai memperbaiki cara kerjanya dengan lebih hati-hati dan rendah hati. Untuk memperbaiki reputasinya sebagai pengacara, ia menyamar menjadi guru honorer di SMA Chunmyung dan perlahan-lahan mulai mengungkap kasus pembunuhan siswi di SMA tersebut.


Ki Moo Hyuk awalnya berpikir kasus klien nya hanya memiliki kasus pembunuhan biasa namun ternyata kasus tersebut justru mengungkapkan sisi lain dari SMA Chunmyung tersebut. Mulai dari pembullyan hingga pemalsuan data prestasi siswa.

Petunjuk demi petunjuk Ki Moo Hyuk temukan hingga sampai kecurigaannya mengerucut pada sekelompok siswa bernama Yoo Beom Jin (Jun), Lee Gi hoon (Choi Gyu-jin), Han Tae Ra (Han So Eun), Na Ye Ri (Kim Myung-ji) yang menjadi teman dekat Jeong Soo Ah siswi yang terbunuh.



Sobat netizen drama Class Of Lies sangat cocok masuk ke dalam daftar list tontonan drama kalian karena cerita dalam drama ini tidak membosankan, malah semakin membuat penasaran disetiap episode nya. Yap, dalam setiap episodenya selalu memunculkan petunjuk-petunjuk baru yang ditemukan oleh Ki Moo Hyuk.

Ketidakpuasan Ki Moo Hyuk dalam menemukan setiap petunjuk dari kasus yang dipecahkannya membuat kita semakin penasaran akan pembunuh sebenarnya. Karena pada setiap petunjuknya memunculkan orang-orang baru tidak terduga yang sangat berkaitan dengan kasus pembunuhan Jeong Soo Ah.

Pantang menyerah, Kegeniusan, kepintaran serta kehebatan Ki Moo Hyuk membalikkan situasi dalam setiap episodenya membuat kita merasa menjadi kagum dengannya hingga pada akhir episodenya.

Jadi sobat netizen alur cerita dalam drama Class Of Lies menarik dan seru, benar bukan?. Karena itu MaSoul sangat menyarankan sobat netizen terutama kdrama lovers untuk menyaksikan drama ini. Tulisan ini mengandung spoiler mohon di maafkan :D 
#ClassOfLies



-Thanks for Coming



Minggu, 22 September 2019

Cerpenku


“Cerita kursi kita”


Tema : Romance, Drama
Author : Salsa_yura (MaSoul)
Genre : Drama, Romance

Kursi besi reot dan berkarat di bawah pohon besar itu masih ada di sana. Berwana coklat di tempa angin serta beberapa bagiannya mulai berubah menjadi warna coklat dan mulai rapuh.  Anton berdiri sepuluh meter memandangi kursi itu cukup lama. Tidak, lebih tepatnya sangat lama. Jika kursi itu bernyawa dan dapat berbicara, dia pasti akan mengumpat kepada pria tinggi itu karena terlalu lama menatapnya. Jika nyata pun Anton tidak perduli dengan itu.

Lelah berdiri Anton memilih duduk direrumputan hijau taman, tidak memakai alas dan duduk bersila begitu saja tanpa memikirkan celananya yang mungkin akan kotor. Tatapan mata pria itu kosong, hampa dan serperti tidak ada tujuan, raut wajahnya pun tidak mengekspresikan apapun, tidak terlihat sedih maupun senang seperti patung yang bernyawa.

Anton melepaskan tas punggungnya membuka resletingnya. Tasnya tampak lebih berisi dibandingkan tatapan matanya, dia mengeluarkan coklat, bunga, sutar dengan amplop berwarna pink, serta beberapa lembar foto. Semua benda menunjuk kepada sesuatu romantis, seperti akan adapernyataan cinta? Mungkin Anton gugup karena akan menyatakan cinta kepada seorang wanita dimana dia bertemu di kursi besi berkarat itu?

Dari jarak yang jauh dan berlawanan dengan Anton, muncul seluet wanita bergaun pink berambut panjang bergelombang dengan tersenyum dan melambaikan tangannya. Anton bangkit dari duduknya dan membalasnya hanya dengan senyum tipisnya, ia menghela napas panjang  memulai langkahnya satu demi satu menipiskan jarak di antara keduanya. Begitupun dengan wanita itu, kaki kecilnya serta telapak kakinya yang mengenakan sepatu senada dengan warna gaunnya mulai melangkah, tidak lupa dengan senyum tulus semakin menambah kecantikannya.

Seperti drama di dalam film romantis keduanya menggapai satu sama lainnya dengan perasaan penuh cinta. Terasa indah, penuh cinta serta bahagia menyelimuti keduanya, siapapun yang belihatnya ikut merasakannya. Sampai hanya tinggal dua langkah keduanya berdekatan, Anton menghentikan langkahnya membuat wanita itu kecewa. Anton justru berbelok ke kanan menuju kursi besi reot dan lagi-lagi menatap kursi besi itu sembari menikmati hembusan angin sejuk yang hilir mudik menerbangkan rambut hitam pekatnya.

Tidak ada kata terdengar beberapa saat bahkan kalimat “Aku mencintaimu” tidak terucap di antara keduanya. Wanita itu menunduk sedih dan raut wajahnya tidak lagi tersenyum, sedangkan Anton seaakan tidak peduli dengan itu dan masih saja menatap kursi besi tersebut.

“Kau memang bukan jodohku Nadia. Kita dipisahkan oleh segalanya, tidak ada yang bisa kita perbuat selain berpisah dan mengiklaskan satu sama lainnya”

Mata wanita cantik itu berkaca-kaca, ia spontan berjongkok kemudian menenggelamkan wajahnya pada kedua lengannya yang terlipat dan menumpahkan air matanya. Mungkinkah ini sebuah penolakan?  Apakah Anton memang tidak pernah mencintai wanita cantik berhati tulus ini?

Anton tetap kukuh tidak peduli dengan wanita itu. Ia hanya meletakkan barang yang bawa serta digenggam sejak tadi kemudian meletakkannya di atas kursi besi itu.  “Selamat tinggal Nadia” kata perpisahan terucap pada bibir Anton dengan nada bergetar dan matanya kini berkaca-kaca serta wajahnya menunjukkan raut kesedihan yang mendalam. Ia berbalik kemudian berlari dengan kecepatan angin tanpa memperdulikan apapun lagi bahkan wanita yang masih menangis di belakangnya.

Angin kembali berhembus dengan lebih kencang seolah membawa keduanya terpisah semakin jauh. Namun, angin itu juga membalikkan foto bergambar mobil merah yang diletakkan rapi oleh Anton di atas kursi tadi. Bagian belakang foto tersebut memperlihatkan potongan kertas dari koran yang di tempel bertuliskan “Kecelakaan mobil menewaskan satu pengemudi wanita”, di sampingnya menampilkan foto mobil merah yang hancur tidak berbentuk.

Foto di sebelahnya menampilkan Anton mengenakan setelan jas hitam duduk di kursi besi itu bersama wanita cantik yang tersenyum dengan gaun merah mudanya serta buket bunga melati di tangannya. Angin kembali membalik foto tersebut dan telihat tulisan “Happy Wedding Anton And Andin” bersama dengan lingkaran love yang menghiasin tulisan itu.

“Selamat tinggal juga Anton” wanita yang menangis tadi tersenyum kemudian hilang seperti abu di bawa oleh hembusan angin.
Dialah Andin..



-The End-

-Thanks For Coming-

(Please write the author's name if u want to use this story)

Kamis, 12 September 2019

Prolog



Assalamalaikum Wr. Wb.
Haloo sobat netizen...
kegemaranku terhadap dunia tulis menulis membuatku akhirnya berpikiran untuk membuat blog dan belajar untuk coba memulai dunia tulis menulis yang lebih luas lagi. Harapanku dan tujuanku membuat blog ini adalah aku ingin membagikan segala macam ilmu serta hiburan bagi sobat netizen.

Semoga di setiap postingannya dapat memberikan manfaat serta hiburan kepada sobat netizen.. :))

Review Drama Korea

Stranger From The Hell - "Tempat Ini Adalah Neraka" Stranger From The Hell merupakan drama yang di adaptasi dari web...